Ribuan Perempuan Pamekasan Tuntut Ketua KPUD Turun
Tanggal : 24-11-2012
KARIMATAFM-MADURA, Pamekasan : Ribuan
kaum perempuan yang tergabung dalam Komunitas Perempuan Peduli
Pamekasan (KP3), Sabtu (24/11) siang melakukan aksi damai di Taman Arek
Lancor Pamekasan, Madura, untuk mendesak Ketua KPUD Pamekasan mundur
dari jabatannya.
Mereka menilai arogansi KPUD telah
mendholimi pasangan calon Bupati Ahmad Syafi’I dan Kholil Asyari (ASRI),
sebab dalam tahapan Pilkada telah mencoret ASRI untuk ikut Pilkada 9
Januari 2012 mendatang.
Salma Wafie Korlap Aksi komunitas
perempuan mengatakan, momentum awal tahun islam, bulan Muharram ini
pihaknya sengaja mengajak seluruh elemen masyarakat untuk instrospeksi
diri dan mengevaluasi diri, demi sebuah kebersamaan dan ketentraman.
“ Awal tahun baru islam sangat penting
dalam momentum muhasabah atau instrospeksi, oleh sebab itu perlu adanya
evaluasi dari masing- masing kita terutama menjelang Pilkada di
Pamekasan”, tegasnya.
Dalam kesempatan itu pula KP3 meminta
Ketua KPUD turun dari jabatannya, mencabut dan mengevaluasi keputusan
penetapan calon Bupati dan Wakil Bupati, serta mengulang verifikasi
berkas persyaratan dalam pencalonan Pilkada mendatang.
Aksi tersebut dimulai dengan pembacaan
tahlil dan doa bersama yang dipusatkan di Taman Arek Lancor, dengan
pengawalan ketat aparat kepolisian Polres Pamekasan.(Suhil/karimatafm.com)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar